Tuesday, March 29, 2011

Kualitas dan Sumber Daya Manusia di Negara Indonesia !


 
Kualitas dan Sumber daya Manusia yang ada dinegara kita menurut saya :
Indonesia negara yang memiliki banyak sekali sumber daya alam yang sangat baik kualitasnya dan dengan sumber daya alamnya itu negara ini dapat dikenal dunia, tetapi tidak dengan sumber daya manusianya. Sumber daya manusia yang ada di Indonesia belum terlalu banyak serta belum bisa menyaingi negara lain. Hal ini seharusnya di tingkatkan oleh negara kita dengan cara membuat atau mengubah sumber daya manusia kita agar lebih baik lagi dari yang sebelum-sebelumnya.
Sumber daya manusia yang harus di didik sedemikian rupa, dan di beri bekal ilmu, serta nantinya bisa menjadi sumber daya manusia yang baik dari sebelumnya. Sebenarnya negara kita bisa menjadikan sumber manusia yang profesional, tetapi hanya saja belum terlaksana dinegara kita ini. Seharusnya negara kita ini dapat mencontoh negara-negara lain yang bisa menghasilkan sumber daya manusia yang sudah sangat profesional.
Tetapi yang saya ketahui pada saat ini sumber daya manusia yang kita kirim ke luar negeri bukan sumber daya yang belum benar-benar siap untuk menjadi sumber daya manusia di negara lain. Ambil saja contoh para Tenaga Kerja yang bekerja di negara lain, mereka belum terlalu mempunyai bekal yang cukup, seharusnya sebelum mereka di kirim untuk bekerja ke sana, mereka harus di bimbing, diajarkan serta di beri ilmu yang cukup untuk menjadi bekal mereka disana. Sehingga pandangan tentang negara lain atas sumber daya negara kita menjadi sangat baik, serta mereka dapat suka dengan hasil sumber daya manusia dari negara kita.
Memang sudah lumayan banyak sih sumber daya manusia yang dikeluarkan negara kita yang telah bekerja di negara lain dan membawa nama negara kita menjadi lebih baik dari sebelumnya. Tetapi tidak ada salahnya bila kita menambah sumber daya manusia dari negara kita ini menjadi lebih baik lagi. Siapa tahu nantinya negara kita bisa terkenal tidak hanya dengan sumber daya alamnya tetapi semoga bisa dengan sumber daya manusianya yang sangat baik.
Kesimpulannya : Indonesia memang negara yang kaya akan sumber daya alamnya itu yang sangat diakui oleh kita dan bahkan oleh negara lain, tetapi belum untuk sumber daya manusianya. Tetapi diharapkan semoga nanti nya kelak negara kita bisa menambah sumber daya manusianya menjadi tambah banyak dan menjadi sumber daya manusia yang lebih baik lagi dari sebelumnya serta bisa membuat negara kita bisa lebih baik lagi.



Nama  : Rotua LiLis 
Kelas  : 1EB04
NPM  : 26210257
Tugas: Tugas 3 Perekonomian Indonesia (Tulisan)

No comments:

Post a Comment